Foto : Penjabat Bupati Cek Tudung Saji Warga, apakah ada makanan yang akan disantap keluarga ini untuk berbuka puasa hari itu.

BANGKINANG - Sebagai bentuk kepedulian Pj. Bupati Kampar Dr. H. Kamsol, pada warganya, orang nomor satu di Bumi Serambi Mekkah ini sampai cek tudung saji Udin, warga Kelurahan Pasir Sialang, Senin (27/3/2023).

Kamsol ingin memastikan warga yang di dalam laporan Baznas masuk kategori warga faqir ini punya makanan yang akan ia santap bersama keluarga saat berbuka puasa.

Pada kesempatan tersebut, Kamsol meninjau dua rumah warga sekaligus di Kelurahan Pasir Sialang, Kecamatan Bangkinang. Kedua rumah rumah warga tersebut merupakan milik Nurhayati dan Udin. 

Kamsol juga berterima kasih pada Ketua Baznas Kampar Purwadi, atas laporannya ia mengetahui ada warga yang hidup dalam kondisi memprihatinkan di sana. 

Saat meninjau kediaman Ibu Nurhayati, Kamsol juga mendapati anaknya yang bernama Zulfaini (40) sudah lama mengidap penyakit Maag akut tanpa mendapatkan perawatan medis yang layak. Pj. Bupati pun meminta pada bawahannya agar Zulfaini segera dibawa berobat ke RSUD Bangkinang. 

"Kita langsung meninjau rumah masyarakat yang kurang mampu dan tidak layak Huni. Rupanya ada pula anggota keluarganya yang sakit. Itu juga harus kita obati," ucap Kamsol.

Pj Bupati Kampar pada kesempatan tersebut juga uang tunai dan sembako untuk kedua pemilik rumah tersebut. 

"Di bulan Ramadhan ini marilah kita sama sama saling membantu masyarakat kita yang kekurangan," tuturnya.

Kamsol mengatakan, inilah pentingnya program peduli tetangga. Mungkin saja selama ini kita kurang peka dengan kondisi orang di sekitar kita, di bulan suci ini hendaknya jadi momentum kita untuk lebih perhatian. Karena sikap peduli kita bisa sangat membantu kesusahan para tetangga di lingkungan kita.

Ini juga bagian dari upaya kita untuk menurunkan angka kemiskinan ekstrim di Kabupaten Kampar. (NAZ)