Foto : Dosen dan Mahasiswa Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai Mewakili Provinsi Riau pada POMNas Kalsel 2023

Suaramuda.com - Pada Event Tingkat Nasional ini Universitas Pahlawan mengirimkan Dosen yaitu Dr. Jufrianis, S.Pd,.M.Pd Ketua Pusat Pembinaan dan Pengembangan Olahraga Universitas Pahlawan sebagai pelatih dan Mahasiswa Muhammad Iqbal prodi Penjaskesrek sebagai atlet cabang olahraga sepak takraw untuk berjuang mengharumkan Nama Provinsi Riau pada Event Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional (POMNas) dari tanggal 14-21 November 2023 di Kalimantan Selatan Kota Banjarmasin.

Dr. Jufrianis, M.Pd mengatakan tidak ada hasil atau prestasi secara kebetulan atau prestasi turun temurun, prestasi yang di capai hari ini di tentukan oleh proses usaha yang maksimal hari ini.

"Alhamdulillah Perjuangan tidak sia-sia, ternyata mendapatkan Hasil Maksimal yaitu Berhasil Mengalahkan Provinsi Jawa Tengah di Partai Final dan mendapatkan Medali Emas," kata Dr. Jufrianis, Rabu, (22/11).

Dr. Jufrianis, M.Pd sebagai pelatih cabang olahraga sepak takraw telah membuktikan keahliannya di bidang ilmu olahraga untuk mencapai prestasi medali emas di event tingkat Nasional di Pulau Kalimantan.

Prestasi yang dicapai oleh Dosen dan Mahasiswa Universitas Pahlawan pada Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional ini sangat bermanfaat bagi Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai sendiri untuk menambah nilai akreditasi institusi dibidang kemahasiswaan dan untuk mempromosikan Universitas Pahlawan di Tingkat Nasional.

Dosen muda itu berharap kepada Pimpinan Universitas Pahlawan, semoga Bapak Rektor Universitas Pahlawan memberikan Apresiasi terhadap prestasi atau keberhasilan yang telah di capai di tingkat nasional ini, agar mahasiswa dan dosen Universitas Pahlawan kedepannya lebih giat untuk belajar dan latihan kembali.