Universitas Pahlawan Bangkinang Matangkan Persiapan Porseni 2026, Libatkan Pelajar SMA/MA Se-Riau.

Suaramuda.com – Dalam rangka menyukseskan pelaksanaan Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) Tahun 2026, Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai (UPTT) Bangkinang menggelar rapat panitia persiapan yang berlangsung di lingkungan kampus, Rabu, 7 Januari 2025.

Rapat panitia tersebut dipimpin oleh Ketua Umum Pelaksana Porseni, Assoc. Prof. Dr. Jufrianis, M.Pd, didampingi Sekretaris Iska Niviardila, M.Pd, Penanggung Jawab Bidang Olahraga Ns. Nurman, serta Penanggung Jawab Bidang Seni Iis Aprinawati, M.Pd. Kegiatan ini turut dihadiri oleh dosen, tenaga kependidikan, serta mahasiswa yang terlibat dalam kepanitiaan.

Rapat ini menjadi langkah awal dalam mematangkan perencanaan Porseni Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai Bangkinang Tahun 2026 yang direncanakan melibatkan pelajar Sekolah Menengah Atas dan Madrasah Aliyah (SMA/MA) Se-Provinsi Riau.

Sejumlah agenda strategis dibahas dalam rapat tersebut, di antaranya penyusunan jadwal pelaksanaan, penetapan cabang olahraga dan seni yang akan dipertandingkan, serta kesiapan sarana dan prasarana pendukung kegiatan. Seluruh unsur panitia hadir guna menyamakan persepsi demi kelancaran pelaksanaan Porseni.

Dalam arahannya, pimpinan rapat menekankan pentingnya sinergi dan koordinasi antarbidang agar setiap tahapan kegiatan dapat berjalan sesuai rencana. Porseni disebut sebagai agenda strategis kampus yang tidak hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi juga sarana pembinaan karakter, sportivitas, kreativitas, serta mempererat kebersamaan antar peserta.

Selain itu, rapat juga membahas pembagian tugas dan tanggung jawab masing-masing bidang kepanitiaan, mulai dari bidang pertandingan, perlengkapan, konsumsi, keamanan, hingga publikasi dan dokumentasi. Setiap koordinator bidang diminta segera menyusun program kerja serta kebutuhan teknis guna mendukung suksesnya Porseni 2026.

Berdasarkan hasil rapat, panitia menetapkan Technical Meeting akan dilaksanakan pada Kamis, 22 Januari 2026. Sementara itu, pembukaan Porseni dijadwalkan pada Sabtu, 24 Januari 2026, dan penutupan akan berlangsung pada Sabtu, 14 Februari 2026.

Melalui rapat panitia persiapan ini, Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai Bangkinang optimistis pelaksanaan Porseni Tahun 2026 dapat berjalan tertib, meriah, dan berdaya saing. Kegiatan ini diharapkan menjadi wadah pengembangan minat dan bakat pelajar sekaligus memperkuat citra kampus sebagai institusi yang aktif mendukung prestasi di bidang olahraga dan seni.

Sementara itu, Rektor Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Prof. Amir Lutfy, menyatakan dukungan penuh terhadap pelaksanaan Porseni 2026. Ia berharap kegiatan tersebut dapat berjalan sukses serta memberikan dampak positif bagi dunia pendidikan dan pembinaan generasi muda di Provinsi Riau.