KAMPAR - Mahasiswa KKN UIN SUSKA RIAU 2022 menyelenggarakan NOBAR (Nonton Bareng) yang dilaksanakan di halaman Kantor Desa Lubuk Mas.

Diadakannya Program kerja NOBAR (Nonton Bareng) ini bertujuan untuk pendekatan hubungan emosional dari mahasiswa KKN kepada masyarakat serta mempererat tali silaturahmi seluruh masyarakat Desa Lubuk Mas.

Dengan mengangkat perfilman anak bangsa yaitu film laskar pelangi diharapkan dapat memotivasi generasi muda khusus nya anak-anak untuk semangat menuntut ilmu dan menggapai cita-citanya. 

Hari Anak Nasional adalah suatu hari yang diperingati sebagai bentuk penghormatan, perlindungan, dan pemenuhan hak anak sebagai generasi penerus bangsa.

Melalui kata sambutan dari kepala desa Lubuk Mas yang di wakili oleh kadus 1 menyampaikan, Ini adalah acara perdana yang di buat di Desa kami, dalam memperingati hari anak Nasional.

Dengan kegiatan seperti ini bisa membangun dan mengedukasi masyarakat dan anak-anak untuk kedepannya selalu di peringati agar kegiatan ini memancing membuka pola pikir untuk semangat menebarkan kebaikan.

"kami juga berterima kasih kepada adek-adek KKN telah membuat kegiatan ini. Sehingga kedepannya ini akan menjadi kegiatan untuk desa Lubuk Mas kita ini,_ ungkap kadus

Dengan antusias dan apresiasi masyarakat yang sangat luar biasa kegiatan ini di hadiri oleh seluruh Perangkat desa, ibuk PKK, tokoh masyarakat dan anak-anak Desa Lubuk Mas. 

Ketua pelaksana Nola Nalurita juga menyampaikan, Kegiatan peringatan hari anak nasional ini kita buat dari hal yang unik yakni dengan menayangkan film inspiratif anak bangsa agar kita bisa mengambil inti sari bahwa anak-anak harus mempunyai semangat yang kuat untuk menuntut ilmu dan bersyukur atas fasilitas yang ada.

Dengan hal ini menjadi catatan sendiri untuk kami tim KKN Desa Lubuk Mas membuat Proker yang memang sesuai dengan kebutuhan masyarakat khusus nya anak-anak dalam menuntut ilmu, dan syukur alhamdulillah kegiatan ini berjalan dengan lancar dan sukses.(**)