Foto : Pelantikan dan pengambilan sumpah janji jabatan pimpinan tinggi pratama di Pendopo Kabupaten Tulungagung.
TULUNGAGUNG - Bupati Tulungagung Drs Maryoto Birowo melantik dan mengambil sumpah jabatan sebanyak 7 orang pejabat pimpinan tinggi pratama di lingkungan Pemkab Tulungagung, di Pendopo Kongas Arum Kusumaning Bongso, Selasa (4/3/2023).
Pelantikan Keputusan Bupati Tulungagung Nomor : 800.../ .../ 83/46.03/2023 tanggal 3 April 2023
Berikut nama-nama pejabat pimpinan tinggi Pratama di lingkungan pemerintah Kabupaten Tulungagung yang dilantik;
1. Ahmad Mugiyono jabatan lama Kepala Bagian Protokol dan Pimpinan Setda Kabupaten Tulungagung, jabatan baru Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Tulungagung.
2. Agus Prijanto Utomo jabatan lama Sekretaris Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan, jabatan baru Asisten pemerintahan Kesehahteraan Rakyat Setda Kabupaten Tulungagung.
3. Erwin Novianto jabatan lama Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan Sumberdaya Manusia, jabatan baru Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Tulungagung.
4. Adi Prasetya Kepala bagian Perekonomian dan Sumberdaya Alam Setda Kabupaten Tulungagung ekonomi jadi Kepala Bagian Riset dan Inovasi Daerah Kabupaten Tulungagung.
5. Hartono AP jabatan lama camat Tulungagung kota, jabatan baru Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Tulungagung.
6. Sony Welly Ahmadi jabatan lama Kepala Bagian Umum Setda Kabupaten Tulungagung ,jabatan baru Kepala Satuan Polisi Pamong Praja ( Satpol PP) Kabupaten Tulungagung.
7. Rahadi Puspita Bintara jabatan lama Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olah raga Kabupaten Tulungagung, jabatan baru Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Tulungagung.
Dalam kesempatan ini, Kepala BKD Tulungagung Soeroto mengatakan, mekanisme yang ada bahwa jabatan pimpinan tinggi Pratama selama ini kosong sekarang sudah terisi, hari ini ada 7 orang sudah dilantik dan diambil sumpahnya yang menduduki kursi empuk.
"Menjadi harapan sesuai bidang ketugasannya masing-masing OPD bisa lebih baik dan bisa memberikan pelayanan kepada masyarakat demi terwujudnya pembangunan di Tulungagung, maka perlu komitmen, tanggungjawab,"Pintanya. (Indh).